Jakarta, 21 Oktober 2022 – Kebutuhan air pada masyarakat tidak akan ada habisnya, namun perlu diketahui kita pun harus bisa menghemat air dan jangan digunakan sesuka hatimu. Menghemat air juga menjadi salah satu kegiatan pelestarian lingkungan karena kamu menggunakan air hanya seperlunya saja.
Menurut National Geographic bumi memang terdiri dari 70 persen air namun hanya sekitar 2,5 persen saja air yang bisa dikonsumsi oleh manusia. Bahkan dalam data yang diperoleh oleh UNICEF ada dua miliar orang yang tinggal di negara yang kekurangan pasokan air, karena itu menghemat air sangat lah penting untuk dilakukan bahkan kamu juga bisa menggunakan beberapa tips dalam menghemat air yang akan kamu gunakan.
Menghemat sendiri bukan berarti kamu jangan sampai menggunakan air namun merupakan suatu cara dalam bersikap bijak dalam menggunakan air tersebut. Menghematnya adalah cara-cara dalam menjaga persediaan, kebersihan air, dan juga melindungi lingkungan.
Berikut adalah beberapa tips dalam menghemat air yang bisa dilakukan bahkan di rumahmu sendiri:
- Advertisement -
- Tutup Keran dengan benar
Ketika kamu sudah tidak menggunakan air misalnya dari keran, jangan lupa untuk mematikan keran tersebut secara rapat dan benar. Karena jika kurang rapat tetesan air dari keran jika dibiarkan terlalu lama secara tidak sadar bisa membuang cukup banyak air bilamana kamu kumpulkan.
- Cuci pakaian sekaligus
Tips mencuci pakaian ini agar kamu tidak terus-terusan mencuci baju secara sedikit-sedikit, bilamana kamu mencuci pakaian sekaligus tentunya akan membantu kamu dalam lebih menghemat air serta energi. Bilamana pakaian kotormu belum terlalu lama maka sebaiknya tunggu sampai pakaian kotormu benar-benar banyak, atau buat agenda setiap hari apa kamu akan mencuci dalam satu waktu ketika pakaian kotormu sudah banyak.
- Menampung air hujan
Bilamana di tempatmu sedang musim hujan, menampung airnya bisa kamu lakukan guna menghemat dalam penggunaan air untuk kebutuhan lain. Misalnya untuk menyiram tanaman, atau bahkan sebagai mencuci baju. Pencadangan air tersebut tentunya bisa bermanfaat untuk menghemat air, adapun kamu bisa menggunakan wadah seperti tong hujan namun perlu diperhatikan juga penyimpanannya dengan baik untuk menghindari air tampungan tersebut menjadi sarang nyamuk.
- Menggunakan air bekas untuk tanaman
Menyiram tanaman yang membutuhkan air tentunya secara tidak sadar memakan banyak sekali kebutuhan air, namun untuk menghematnya kamu bisa menggunakan air bekas untuk menyiram tanaman. Misalnya saja ketika air putih bekas minummu tidak habis tapi sudah dikerumuni semut ataupun air bekas mencuci buah, beras, hingga sayuran.
- Periksa pipa-pipa air di rumahmu
Memeriksa pipa-pipa atau tempat penampungan air dirumah tentu saja hal yang harus kamu lakukan minimal sebulan sekali. Pemeriksaan ini untuk melihat apakah ada kebocoran dari saluran air tersebut, sebab kebocoran kecil saja termasuk salah satu pemborosan air tak terduga yang mungkin sedikit namun jika sering dan berkala pun bila ditampung akan menjadi banyak.